PELATIHAN PEMBUATAN DATABASE MENGGUNAKAN MICROSOFT ACCESS DI MADRASAH ALIYAH MANHALUL MA’ARIF DAREK

  • Jurnal Pepadu
  • Lisa Harsyiah Program Studi Matematika, FMIPA, Universitas Mataram
  • Mustika Hadijati Program Studi Matematika, FMIPA, Universitas Mataram
  • Zulhan Widya Baskara Program Studi Matematika, FMIPA, Universitas Mataram
  • Nurul Fitriyani Program Studi Matematika, FMIPA, Universitas Mataram
Keywords: database, microsoft acces, madrasahaliyah manhalul ma'arif darek

Abstract

Madrasah Aliyah Manhalul Ma’arif Darek adalah sekolah swasta setingkat SMA yang berlokasi di Kelurahan Darek, Kecamatan Praya Barat Daya, Kabupaten Lombok Tengah, Provinsi Nusa Tenggara Barat. Seperti halnya Madrasah lain, Madrasah Aliyah Manhalul Ma’arif Darek juga menginginkan Sumber Daya Manusianya menjadi umat yang beriman, bertaqwa, berakhlak mulia serta menguasai Ilmu Pengetahuan dan Teknologi. Untuk mewujudkan hal tersebut pihak Madrasah menyediakan fasilitas pendukung dengan harapan fasilitas tersebut dapat digunakan sebagai mana mestinya.  Permasalahan yang terjadi adalah fasilitas komputer yang disediakan belum maksimal penggunaannya terutama proses rekapitulasi data siswa belum dilakukan secara optimal karena masih menggunakan cara manual melalui Buku Siswa. Tujuan dilakukannya kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini adalah bagaimana memanfaatkan fasilitas komputer yang disediakan untuk proses penginputan dan rekapitulasi dengan cara membuat database. Pembuatan database dapat memanfaatkan software Microsoft Access. Dengan adanya database diharapkan data siswa dapat terhimpun dengan lebih teratur, aman, dan minim dari resiko hilang dan rusak. Data siswa yang tersimpan dengan baik menggunakan database akan memudahkan dalam proses pengaksesan sehingga ketika dibutuhkan tidak membutuhkan waktu yang lama. Berdasarkan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat yang dilakukan di Madrasah Aliyah Manhalul Ma’arif Darek bahwa rekapitulasi data masih banyak dilakukan secara manual menggunakan Buku Siswa. Oleh karena itu kegiatan pelatihan pembuatan database menggunakan Microsoft Access perlu dilakukan secara berkesinambungan agar para peserta semakin lancar dan terlatih dalam pembuatan database sehingga dapat diimplementasikan untuk merekapitulasi data siswa. Diharapkan dengan adanya database, data siswa di Madrasah Aliyah Manhalul Ma’arif Darek dapat terinput, tersimpan dan dilakukan pencarian saat dibutuhkan dengan cara yang efektif dan efisien.
Published
2023-02-09
How to Cite
Pepadu, J., Harsyiah, L., Hadijati, M., Baskara, Z. W., & Fitriyani, N. (2023). PELATIHAN PEMBUATAN DATABASE MENGGUNAKAN MICROSOFT ACCESS DI MADRASAH ALIYAH MANHALUL MA’ARIF DAREK. Jurnal Pepadu, 4(2), 188-194. https://doi.org/10.29303/pepadu.v4i2.2279

Most read articles by the same author(s)

<< < 9 10 11 12 13 14