PELATIHAN TEKNIK EKSTRAKSI MINYAK SEDERHANA KEPADA UMKM DI PURA LINGSAR KABUPATEN LOMBOK BARAT

Authors

Saprini Hamdiani , Dhony Hermanto , Sudirman Sudirman , Iwan Sumarlan , Siti Raudhatul Kamali , Nurul Ismillayli , Ayu Purnama Sari , Mahadi Muhammad Gunadharma Iriando

DOI:

10.29303/pepadu.v5i3.5879

Published:

2024-07-30

Issue:

Vol. 5 No. 3 (2024): Jurnal PEPADU

Keywords:

Minyak Nagasari, Pura Lingsar, Kecamatan Lingsar, Ekstraksi, Kemasan

Articles

Downloads

How to Cite

Hamdiani, S., Hermanto, D., Sudirman, S., Sumarlan, I., Kamali, S. R., Ismillayli, N., … Iriando, M. M. G. (2024). PELATIHAN TEKNIK EKSTRAKSI MINYAK SEDERHANA KEPADA UMKM DI PURA LINGSAR KABUPATEN LOMBOK BARAT. Jurnal Pepadu, 5(3), 532–538. https://doi.org/10.29303/pepadu.v5i3.5879

Abstract

Di Kecamatan Lingsar Kabupaten Lombok Barat terdapat UMKM yang bergerak di bidang produksi Minyak Nagasari. Minyak ini diperoleh dari Tanaman Nagasari yang banyak tumbuh dikawasan Pura Lingsar. Minyak ini memiliki khasiat untuk mengobati penyakit gatal-gatal, sehingga dijadikan oleh-oleh bagi wisatawan yang berkunjung ke tempat wisata tersebut. Namun kualitas minyak masih rendah dan pengemasan masih sangat tradisional. Oleh karena itu, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman para anggota UMKM tentang teknik sederhana ekstraksi minyak dan pengemasan produk. Kegiatan pengabdian dilaksanakan pada tanggal 14 Mei 2024 melalui sosialisasi dan pelatihan dengan metode focus group discussion (FGD). Terdapat 5 kelompok yang masing-masing beranggotakan 3 orang. Tiap kelompok diberi pemahaman dan praktek teknik ekstraksi yang baik. Setelah pelaksanaan pengabdian, pemahaman anggota UMKM meningkat sebanyak 81.25%. Selain pelatihan, para anggota UMKM diberikan pemahaman tentang penggunaan kemasan yang baik akan berpengaruh terhadap keinginan konsumen untuk membeli. Pengemasan yang baik terhadap minyak Nagasari selama periode 3 bulan, Mei-Juni 2024, meningkatkan omzet penjualan Minyak Nagasari sebanyak 37.67%. Kegiatan ini telah meningkatkan pemahaman dan perekonomian para anggota UMKM Minyak Nagasari di Pura Lingsar.

Author Biographies

Saprini Hamdiani, Program Studi Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Mataram

Dhony Hermanto, Program Studi Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Mataram

Sudirman Sudirman, Program Studi Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Mataram

Iwan Sumarlan, Program Studi Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Mataram

Siti Raudhatul Kamali, 2Program Studi Ilmu Lingkungan, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Mataram

Nurul Ismillayli, Program Studi Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Mataram

Ayu Purnama Sari, Program Studi Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Mataram

Mahadi Muhammad Gunadharma Iriando, Program Studi Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Mataram

Most read articles by the same author(s)