Influencing Factors Analysis of Marine Tourism Demand in the Sanggar Beach Area, Tulungagung
DOI:
https://doi.org/10.29303/74r4v840Kata Kunci:
Karakteristik wisatawan, Pantai Sanggar, Permintaan WisataAbstrak
Pantai Sanggar di Kabupaten Tulungagung memiliki potensi wisata bahari dengan lanskap alami, keindahan pesisir, dan nilai konservasi penyu hijau. Namun, keterbatasan aksesibilitas, fasilitas dasar, serta risiko keselamatan menjadi hambatan dalam meningkatkan permintaan wisata. Latar belakang ini mendorong perlunya kajian faktor-faktor yang memengaruhi minat kunjungan wisatawan. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis variabel-variabel yang berpengaruh terhadap permintaan wisata ke Pantai Sanggar serta merumuskan rekomendasi strategi pengelolaan destinasi secara berkelanjutan.
Metode penelitian dilakukan melalui survei lapangan dengan wawancara dan penyebaran kuesioner kepada 30 wisatawan menggunakan teknik purposive sampling. Data dianalisis secara kuantitatif dengan regresi linier berganda, dan dilengkapi dengan analisis deskriptif terhadap karakteristik wisatawan serta kondisi atraksi, aksesibilitas, dan amenitas. Hasil penelitian menunjukkan mayoritas wisatawan adalah kelompok muda (15–25 tahun), berpendidikan SMA–S1, berpenghasilan rendah–menengah, dan didominasi pekerja swasta serta pelajar. Analisis regresi menunjukkan model memiliki tingkat hubungan sangat kuat (R = 0,90) dengan R² = 0,80, artinya 80% variasi permintaan wisata dapat dijelaskan oleh variabel penelitian. Secara simultan, variabel independen berpengaruh signifikan terhadap permintaan, meskipun secara parsial tidak ditemukan pengaruh signifikan pada taraf 5%, kecuali faktor usia yang mendekati signifikan (p = 0,0531). Evaluasi fasilitas menunjukkan atraksi sangat baik, penangkaran penyu cukup baik, akses jalan dinilai buruk, sedangkan amenitas sebagian besar cukup memadai namun perlu peningkatan, terutama gazebo. Kesimpulannya, permintaan wisata ke Pantai Sanggar dipengaruhi oleh faktor demografi dan kualitas destinasi, dengan aksesibilitas dan fasilitas sebagai aspek yang paling perlu diperbaiki. Strategi penguatan atraksi, perbaikan infrastruktur, dan peningkatan amenitas akan mendukung pertumbuhan wisata yang berkelanjutan.
Referensi
Adrianto L. (2006). Pengantar Penilaian Ekonomi Sumberdaya Pesisir dan Laut. Bogor (ID): Institut Pertanian Bogor.
Alam, J., Alam, Q. N., & Kalam, A. (2022). Prospects and Challenges for Sustainable Tourism : Evidence from South Asian Countries. 3(9), 19-42.
Asfahi, R., Kdodijah, S., & F, W. N. (2025). Perkembangan wisata pantai di tulungagung dan dampaknya bagi ekonomi lokal Jurnal Kajian Pariwisata. 4(1) 1-8.
Business, G., Gbfr, F. R., Luštický, M., & Bednářová, M. (2018). Tourism destination competitiveness assessment : Research & planning practice Tourism Destination Competitiveness Assessment : Research & Planning Practice.
Crouch, G. I. (2007). MODELLING DESTINATION COMPETITIVENESS A Survey and Analysis of the Impact of Competitiveness Attributes National Library of Australia Cataloguing in Publication Data. Australia (AU): Sustainable Tourism Pty Ltd.
Destinasi Pariwisata. (n.d.).
Dm, E. F., Azzahra, A., Yunita, I., Habibah, L., Studi, P., Ilmu, T., Sosial, P., Tarbiyah, F., & Ilmu, D. (2024). Pemanfaatan Jalur Lintas Selatan Tulungagung Terhadap Potensi Pariwisata Kecamatan Besuki. 3(2), 150–170.
Fahrur, E., Koswara, Y., Perencanaan, D., & Teknik, F. (2017). Karakteristik Infrastruktur Pendukung Wisata Pantai Sanggar Kabupaten Tulungagung. 6(2), A651- A655.
Hasan, K., Abdullah, S. K., Lew, T. Y., & Islam, F. (2019). The antecedents of tourist attitudes to revisit and revisit intentions for coastal tourism. International Journal Of Culture, Tourism And Hospitality Research. 13 (2),218-234. https://doi.org/10.1108/IJCTHR-11-2018-0151
Hien, T. T. T., & Chu, H.-J. (2024). Revealing Ecotourism Potential of Streams and Waterfalls: Identification of Influential Factors in a Case Study from Thua Thien Hue Province, Vietnam. Sustainability, 16(21), 9299. https://doi.org/10.3390/su16219299
Lu, Y., Ka, I., Lai, W., Liu, X. Y., & Wang, X. (2022). Influence of memorability on revisit intention in welcome back tourism : The mediating role of nostalgia and destination attachment. Psychology. 13 (2022) 1-15
Muhammad, M. H., Hidayanti, I., Haji, S. A., & Sabuhari, R. (2025). The Influence of Tourist Experience on Revisit Decisions with the Mediation of Tourist Satisfaction. 4(5), 277–284. https://doi.org/10.56472/25835238/IRJEMS-V4I5P136
Oktaviana E. (2016). Eksplorasi pantai sanggar tulungagung untuk menjadi ekowisata. Jurnal Ilmu-Ilmu Pertanian AGRIKA. 10(1), 1-14
Qwatekana, Z., Zondi, N., & Ndlovu, T. (2021). Interconnectedness of road infrastructure and tourism development : Perspectives from residents and enterprises Interconnectedness of road infrastructure and tourism development : Perspectives from residents and enterprises. Turkish Online Journal of Qualitative Inquiry. 12(3):2719-2739
Scabra, A. R., Yasa, K. N., & Lumbessy, S. Y. (2025). Shrimp Vannamei Culture (Litopenaeus Vannamei) in Low Salinity Media on Biofloc System With Different C/N Ratio Media Intake. Indonesian Journal Of Aquaculture Medium, 5(2), 76–91. https://doi.org/http://doi.org/10.29303/mediaakuakultur.v5i2.5047
Serio, R. G., Dickson, M. M., & Espa, G. (2025). Youthful perspectives on sustainability : Examining pro-environmental behaviors in tourism through latent class cluster analysis. 1–25. https://doi.org/10.48550/arXiv.2504.02442
Simasima, T. Y., Ariani, V., & Ingkadijaya, R. (2017). Analysis of Tourist Travel Pattern for Youth Travel Segment in Ambon Island. 1(1), 37–52.
Tantowi, A. (2022). Determinants of domestic tourism demand in indonesia. Jurnal Ilmu ekonomi Terapan. 7(2), 185–196. https://doi.org/10.20473/jiet.v7i2.38817
Wang, L., & Li, X. (2023). The five influencing factors of tourist loyalty : A Meta Analysis. Plos One. 18 (4), 1–21. https://doi.org/10.1371/journal.pone.0283963
Zhang, Y., & Deng, B. (2024). Heliyon Exploring the nexus of smart technologies and sustainable ecotourism : A systematic review. Heliyon, 10(11), 2-21. https://doi.org/10.1016/j.heliyon.2024.e31996











