PENGARUH PENYULUHAN ONLINE TERHADAP PERUBAHAN PENGETAHUAN DAN SIKAP SISWA SMK NEGERI 1 KOTA BIMA MENGENAI TINDAKAN ABORSI PADA TAHUN AJARAN 2020
DOI:
https://doi.org/10.29303/jk.v10i1.4303Kata Kunci:
Penyuluhan, Tingkat Pengetahuan, Sikap, Tindakan AborsiAbstrak
Kurangnya pengetahuan tentang waktu yang aman untuk melakukan hubungan seksual dapat mengakibatkan terjadinya kehamilan, yang sebagian besar tidak dikehendaki. Kehamilan menimbulkan situasi yang serba salah dan memberikan tekanan batin (stress) sehingga untuk menghentikan kehamilan dilakukan tindakan aborsi. Aborsi adalah pengeluaran hasil konsepsi sebelum janin dapat hidup diluar kandungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penyuluhan terhadap perubahan pengetahuan dan sikap siswa SMK Negeri 1 Kota Bima mengenai tindakan aborsi pada tahun ajaran 2020. Penelitian ini bersifat analitik pre-eksperimental dengan desain one group pretest- posttest. Lokasi penelitian di SMK Negeri 1 Kota Bima. Penelitian dilakukan bulan September-Oktober 2020 dengan jumlah sampel 36 siswa kelas XI jurusan Kriya Batik dan Tekstil. Sampel diambil dengan cara total sampling. Analisis data dengan menggunakan uji statistik Wilcoxon. Pengetahuan sebelum penyuluhan berada dalam kategori cukup sebanyak 22 orang (61,1%) dan setelah penyuluhan berubah menjadi kategori baik sebanyak 27 orang (75,0%). Sikap siswa sebelum penyuluhan menunjukkan sikap positif, yaitu tidak setuju terhadap tindakan aborsi sebanyak 33 orang (91,7%) dan setelah diberikan penyuluhan sikap siswa berubah menjadi 100% tidak setuju. Hasil uji Wilcoxon variabel pengetahuan dan sikap setelah dilakukan pretest-posttest menunjukkan nilai signifikansi untuk variabel pengetahuan sebesar 0,000 yang berarti lebih kecil dari nilai α=0,05 menandakan terdapat perubahan secara signifikan berdasarkan statistik teruntuk variabel pengetahuan. Sedangkan, nilai signifikan untuk variabel sikap setelah dilakukan pretest-posttest menunjukan hasil sebesar 0,083 yang menandakan lebih besar dari nilai α=0,05 sehingga tidak terdapat perubahan secara signifikan berdasarkan statistik.Unduhan
Diterbitkan
2021-03-31
Terbitan
Bagian
Articles
Lisensi
Authors who publish with Unram Medical Journal, agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License (CC-BY License). This license allows authors to use all articles, data sets, graphics, and appendices in data mining applications, search engines, websites, blogs, and other platforms by providing an appropriate reference. The journal allows the author(s) to hold the copyright without restrictions and will retain publishing rights without restrictions.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgment of its initial publication in University of Mataram's Journal of Medicine.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).
- This journal is open access journal which means that all content is freely available without charge to users or / institution. Users are allowed to read, download, copy, distribute, print, search, or link to full text articles in this journal without asking prior permission from the publisher or author.